Trend Micro yang merupakan perusahaan Antivirus ternama di dunia,
baru-baru ini meluncurkan Browser dengan mengutamakan keamanan bagi penggunanya
yaitu TrendOne Browser. Peluncuran ini
di lakukan pada kamis, 18 oktober 2012 bulan lalu di waroeng kopi resto
alun-alun grand Indonesia. Berikut di bawah ini merupakan tampilan home page TrendOne Browser yang mengambil
feed rss kompas.com :
TrendOne browser sudah memenuhi 3 hal yang wajib bagi
pengguna, yaitu mudah dipakai, cepat, dan aman.
TrendOne Browser menggunakan engine/core dari browser
Mozilla Firefox, Oleh karena itu dari
segi tampilan terlihat sama seperti Mozilla Firefox dan Add-Ons Mozilla Firefox
pun bisa di pasang pada TrendOne Browser.
Dengan mengutamakan keamanan, TrendOne Browser ini hadir
dengan memberikan perlindungan kepada pengguna secara realtime, sehingga jika
pengguna membuka situs yang berbahaya maka TrendOne Browser akan memberikan
peringatan dan memblokir website tersebut seperti yang terlihat pada gambar di
bawah ini :
TrendOne Browser ini menggunakan cloud security, sehingga
pengguna tidak perlu mengupdate database seperti halnya antivirus, karena langsung
terhubung dengan server secara otomatis.
Berikut Fitur-fitur pada TrendOne Browser :
Fitur ini memberikan kenyamanan dalam melakukan pencarian, fitur ini akan memberitahukan bahwa pencarian yang kita cari aman untuk di buka dan akan memblokir jika konten yang kita cari mengandung malware,virus.
- Safe Search
Fitur ini memberikan kenyamanan dalam melakukan pencarian, fitur ini akan memberitahukan bahwa pencarian yang kita cari aman untuk di buka dan akan memblokir jika konten yang kita cari mengandung malware,virus.
- House Call
HouseCall adalah alat berbasis web gratis yang dirancang untuk memindai komputer Anda untuk berbagai ancaman keamanan Internet termasuk virus, worm, Trojan, dan spyware. Ini juga mendeteksi kerentanan sistem dan menyediakan link sehingga Anda dapat dengan mudah men-download patch .Setelah melakukan scan, HouseCall memberikan laporan rinci, yang mengidentifikasi ancaman keamanan yang terdeteksi pada komputer Anda.
- Yahoo Messenger
layanan YahooMessenger yang bisa langsung anda gunakan dari browser TrendOne. (Yahoo, Inc)
- Check Email directly from browser
masih berkaitan dengan Yahoo, yang mana anda bisa langsung mengakses e-mail Yahoo anda langsung melalui web browser TrendOne ini. (Yahoo, Inc)
Dengan mengutamakan keamanan dan didukung Teknologi dan fitur-fitur yang bagus, dengan menggunakan TrendOne Browser kita semua bisa berselancar di dunia maya dengan aman,nyaman dan bebas dari cyber crime seperti phising, keylogger dan lain-lainnya.
Bagi yang ingin mendownload bisa di sini http://trendone.trendmicro.com/
Dengan mengutamakan keamanan dan didukung Teknologi dan fitur-fitur yang bagus, dengan menggunakan TrendOne Browser kita semua bisa berselancar di dunia maya dengan aman,nyaman dan bebas dari cyber crime seperti phising, keylogger dan lain-lainnya.
Bagi yang ingin mendownload bisa di sini http://trendone.trendmicro.com/